Polres Gayo Lues Terima Kunjungan Tim Ombudsman Perwakilan Aceh untuk Pemeriksaan Fasilitas Pelayanan Publik

REDAKSI WARTA KRIMINAL

- Redaksi

Kamis, 8 Agustus 2024 - 00:20 WIB

5036 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Polres Gayo Lues menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Perwakilan Aceh dalam rangka pemeriksaan fasilitas pelayanan publik yang tersedia di Polres Gayo Lues. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Ombudsman untuk mengevaluasi dan memastikan bahwa fasilitas serta layanan publik yang disediakan memenuhi standar yang ditetapkan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Rabu, 7 Agustus 2024.

Kegiatan pemeriksaan ini didampingi langsung oleh Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. Dalam keterangannya, Kapolres Gayo Lues menjelaskan bahwa pemeriksaan ini bertujuan untuk mengevaluasi fasilitas dan layanan yang ada di lokasi pelayanan publik, termasuk efektivitas, efisiensi, serta kemudahan akses bagi masyarakat. “Kami menyambut baik kedatangan Tim Ombudsman Perwakilan Aceh dan siap untuk bekerja sama dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik di Polres Gayo Lues,” ujarnya.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Plt. Kasihumas IPDA Andi Christian Saragi, menambahkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan dan peningkatan fasilitas serta layanan publik. “Kami berharap hasil dari pemeriksaan ini dapat memberikan masukan yang konstruktif untuk perbaikan ke depan,” kata IPDA Andi Christian Saragi.

Adapun yang berhadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., Wakapolres KOMPOL Edi Yaksa, S.Sos, Kasatintelkam IPDA Suheri, S.H, Kasatlantas IPTU Syafaruddin, S.H, Kasiwas Polres IPDA Amsari Sidin, Asesor Ombudsman RI Perwakilan Aceh Ilyas liti, Asesor Ombudsman RI Perwakilan Aceh Aceh M. Furgas Aula, Enumerator Ombudsman RI Mushman, Enumerator Ombudsman RI Perwakilan Perwakilan Aceh Isno Gustina, Enumerator Ombudsman RI Perwakilan Aceh Rahmat Saputra, Para Kanit SPKT Polres Gayo Lues dan Personel Polres Gayo Lues.

Adapun Lokasi yang di nilai oleh tim Ombudsman di Polres Gayo Lues adalah Pelayanan Satintelkam Polres Gayo Lues dalam penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), Pelayanan SPKT Polres Gayo Lues dalam pelayanan Kepolisian Terpadu dan Pelayanan Satlantas Polres Gayo Lues dalam penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM), kata Plt. Kasihumas IPDA Andi.

Dalam pemeriksaan tersebut, Tim Ombudsman Perwakilan Aceh melakukan peninjauan langsung terhadap berbagai fasilitas yang ada, seperti ruang tunggu, loket pelayanan, dan fasilitas pendukung lainnya. Tim juga melakukan wawancara dengan beberapa pengguna layanan untuk mendapatkan masukan langsung terkait pengalaman mereka dalam mengakses layanan di Polres Gayo Lues.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang dilakukan oleh Ombudsman untuk memastikan bahwa instansi pemerintah, termasuk kepolisian, memberikan pelayanan terbaik dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Hasil dari pemeriksaan ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi Polres Gayo Lues dalam melakukan perbaikan dan peningkatan layanan publik secara berkelanjutan.

Polres Gayo Lues berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan fasilitas yang ada demi kepuasan dan kenyamanan masyarakat dalam mengakses layanan kepolisian. “Kami terbuka terhadap kritik dan saran yang membangun demi kemajuan pelayanan publik di wilayah kami,” tutup IPDA Andi Christian Saragi. (Abdiansyah)

#Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pengedar Narkoba Sabu di Gayo Lues Diduga Kebal Hukum
Menjelang Lebaran, Kepala Desa Remukut Salurkan BLT Tahun 2025
Pembangunan Pos Jaga Makmur Jaya Diduga Jadi Ladang Koropsi
Sat Reskrim Polres Gayo Lues Bersama Disperindagkop Lakukan Pengecekan Volume “MINYAK KITA” yang Beredar di Wilayah Gayo Lues
Dalam sepekan Satresnarkoba Polres Gayo Lues berhasil Gagalkan Ratusan Kilogram Ganja Lintas Provinsi
Diduga di Mark Up Pembangunan Pos Kamling Reje Pudung, Inspektorat Diam
Diduga di Mark Up Pembagunan Pos Kamling Reje Pudung, Inspektorat Diam

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 01:25 WIB

Bulan Puasa, Judi Tembak Ikan dan Narkoba Meraja Lela di Desa Sampai Cita Kecamatan Kutalimbaru

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:48 WIB

Lapor Pak Kapolda Sumut: Hiskia Sitepu Mengaku Dianiaya Oleh Oknum Anggota Polres Samosir Saat Niatnya Menjemput Istri dan Anaknya

Rabu, 29 Januari 2025 - 22:14 WIB

Komandan Resimen Arhanud-2/SSM : Tidak Ada Pencurian, Anggota Saya Yang Dianiaya Kami Masi Menunggu Etikat Baik Dari Pelaku Pengeroyokan

Rabu, 15 Januari 2025 - 12:41 WIB

Korban Minta Firdaus Sitepu Divonis Seberat Beratnya

Kamis, 19 Desember 2024 - 01:25 WIB

Diduga Ada Setingan Dari Luar Pengadilan, Dua Pekara Bom Molotov Ditunda Vonis dan Pembacaan Tuntutan

Kamis, 19 Desember 2024 - 00:18 WIB

l : Kapolsek Pancur Batu Akp Dr Krisnat,SE Lakukan Olah TKP Bersama Tim Inafis Polrestabes Medan

Senin, 16 Desember 2024 - 02:47 WIB

Info Buat Bapak Kajatisu : Korban Minta Terduga Otak Pelaku Pelemparan Bom Molotov Firdaus Sitepu Dituntut Seberat Beratnya

Rabu, 11 Desember 2024 - 23:35 WIB

Wakapolrestabes Medan Kunjungi Orangtua Tiga Abang Adik Korban Penikaman Tetangga

Berita Terbaru

GAYO LUES

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 Apr 2025 - 22:33 WIB

GAYO LUES

Pengedar Narkoba Sabu di Gayo Lues Diduga Kebal Hukum

Rabu, 16 Apr 2025 - 08:14 WIB