Wanita Pemilik Toko Ditemukan Tewas Usai Lompat dari Lantai 5 Mal

WARTA KRIMINAL

- Redaksi

Senin, 19 Agustus 2024 - 04:48 WIB

50145 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | Seorang wanita pemilik toko elektronik ditemukan tergeletak setelah melompat dari lantai lima sebuah mal di kawasan Glodok, Jakarta Barat. Polisi menduga korban berinisial LD (56) tewas bunuh diri.

“Korban meninggal dunia akibat bunuh diri lompat dari pintu exit lantai 5 dan jatuh ke halaman parkir dengan posisi telentang,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Jumat (16/8/2024).

Ditambahkan Kanit Reskrim Polsek Tamansari, Kompol Suparmin bahwa insiden tersebut terjadi pada Kamis (15/8) siang. Menurut dia, korban sempat membuka toko lalu izin pergi ke bank, sebelumnya meloncat dari lantai lima.

“Dia sempat buka toko juga, sampai di ke toko terus keluar ke bank, terus ke toko lagi, terus keluar lagi barulah kejadian. Tokonya di situ juga di lantai 1,” ujarnya.

Menurut Suparmin, saat ini polisi masih belum mengetahui secara pasti motif korban nekat mengakhiri hidupnya. Berdasarkan keterangan saksi, korban memiliki masalah utang.

“Keterangan saksi dia ada utang, masalah utang. Ada tagihan-tagihan dari distributor. Dia kan agen punya toko gitu, mungkin ke distributornya belum kebayar ditagih jadi pusing kan,” tukasnya. (PMJ)

Berita Terkait

KETUM DPP BAPERA : Para Pengusaha Diharapkan Menyesuaikan Zaman dan Ubah Persepsi Kita Terhadap Gen Z
Tragedi Kemang dan Petisi Satu Pena
Buku “Terorisme di Indonesia: Efektivitas BNPT dalam Melaksanakan Fungsi Pencegahan Terorisme di Indonesia” Dr. Sadri, S.Pd.I., M.Pd. Terbit
Polda Metro Dalami Dugaan Pencatutan NIK untuk Dukungan Pilkada
Soal Dugaan Pencatutan NIK untuk Pilkada, Polda Metro Imbau Warga Melapor
Angela Lee Belum Tes Urine Usai Jadi Tersangka, Polisi Beri Penjelasan
Kabar Korban KDRT Intan Nabila Cabut Laporan Polisi, Kenyataannya Hoax
Jadi Tersangka, Staf PN Depok Todong Senjata Airsoft Gun Langsung Ditahan

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:12 WIB

Donor Darah Serentak Peringati Hari Jadi Humas Polri ke-73 Tahun 2024 oleh Polres Gayo Lues

Kamis, 24 Oktober 2024 - 01:24 WIB

Gaesss disambut Ribuan Masyarakat dengan melantunkan Shalawat secara bersamaan.

Kamis, 17 Oktober 2024 - 19:39 WIB

APH Diminta Turun Cek Anggaran( ADD )TA 2024 Putri Betung Diduga Fiktif

Rabu, 16 Oktober 2024 - 02:32 WIB

Cagub Bustami Silaturahmi Bersama Ratusan Warga Gayo Lues

Senin, 14 Oktober 2024 - 17:13 WIB

Dinas PUPR Gayo Lues Imbau Masyarakat waspadai Titik Rawan Longsor

Rabu, 9 Oktober 2024 - 17:29 WIB

Bhakti Sosial Menyambut Hut Korps Brimob Polri Ke-79

Rabu, 9 Oktober 2024 - 15:49 WIB

Audiensi BEM Unila dengan Pj. Bupati Pringsewu: Bahas Penguatan Kolaborasi Dengan Pemerintah Daerah

Rabu, 9 Oktober 2024 - 15:37 WIB

Audiensi Badan Intelijen Negara (BIN) dengan Penjabat Bupati Pringsewu

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Oknum PNS Berinisial SK Diduga Pungli Joki Berdalih Sertifikasi PPG

Kamis, 31 Okt 2024 - 13:25 WIB