Takut Tersandung Hukum, PJ Kepala Desa Tanjung Lama Mengundurkan Diri Terkait Dugaan Korupsi DD 164 Juta

REDAKSI WARTA KRIMINAL

- Redaksi

Senin, 15 Juli 2024 - 20:54 WIB

50171 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi/Net

KUTACANE |  Terkuak, pengunduran diri Pj Kepala Desa Tanjung Lama, Kecamatan Darul Hasanah, Aceh Tenggara dari jabatan tersebut diduga kuat berkaitan dengan pengelolaan dana desa tahap 3 tahun 2023 yang diduga fiktif ,minta pejabat Bupati Agara Syakir Tegas menindak Lanjuti kasus dana desa Tanjung Lama tersebut.

Hal tersebut disampaikan bara salah seorang warga desa Tanjung Lama, Kecamatan Darul Hasanah kepada awak media Senin 15 Juli 2024

“Dugaan korupsi dana desa tahap 3 tahun 2023 yang diduga difiktifkan Pj kepala desa tersebut diperkirakan mencapai 164 juta rupiah”Sebut bara

Menurutnya, dugaan korupsi dana tersebut telah dilaporkan warga masyarakat Tanjung Lama kepada Polres Agara dan kasus tersebut dilimpahkan Polisi kepada pihak Inspektorat.

“Dari informasi yang kami terima. Bendahara dan Sekretaris desa mengaku menerima kucuran dana segar dari dana desa tahap 3 tahun 2023 berjumlah 30 juta dan 56Juta Rupiah” Tambahnya.

Dugaan korupsi dana desa tahap 3 tahun 2023 didesa itu juga disampaikan Madri TJ salah seorang warga Tanjung Lama.

“Selain pengelolaan dana desa tahap 3 tahun lalu yang bermasalah. Masih ada pengadaan Sprayer booster sebanyak 250 unit senilai 144 Juta yang kami duga mark up dalam pengadaannya” ungkap Br Tj.

Selaku masyarakat Desa Tanjung Lama dirinya meminta kepada Pj Bupati Aceh Tenggara agar secepatnya mencabut SK Pj Kepala Desa Tanjung Lama tersebut.

“Jika permasalahan dalam desa kami tidak segera diselesaikan, masyarakat Desa Tanjung Lama akan menggelar aksi Demonstrasi ke Kantor Bupati Agara untuk meminta pemberhentian PJ Kepala desa Kami kepada pimpinan Bupati” Ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, Beredar, surat pengunduran diri Pj Kepala Desa Tanjung Lama, Kecamatan Darul Hasanah, Aceh Tenggara mencuat kepublik.

Dari informasi yang diterima awak media surat pengunduran diri tersebut ditanda tangani langsung oleh Kadri, Pj Kepala Desa Tanjung Lama pada tanggal 5 Juli 2024 lalu.

Terkait surat pengunduran diri tersebut, Muhammad Riduan, selaku Asisten 1 Setdakab Aceh Tenggara membenarkan dirinya telah menerima surat pengunduran diri Pj desa tersebut.

“Benar saya telah menerima surat pengunduran diri Pj Kepala Desa Tanjung Lama, yang saya terima melalui pesan WhatsApp, dikirim oleh warga” Sebutnya menjawab awak media Rabu 10 Juli 2024

 Redaksi

Berita Terkait

Tidak Efektif Berantas Narkoba, Ketua LAN Sarankan Kapolres Agara Copot Kasat Narkoba
Selama Dua Tahun Lebih Menjadi Kapolres Aceh Tenggara, AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K, M.H: Banyak Prestasi dan Sukses Memberantas Narkoba
Sikap Alergi Terhadap Wartawan, Oknum Kepala Desa Cane Baru Dinilai Langgar UU Pres
Minta PJ Bupati Agara Tindak prilaku APDESI Terkait Pengadaan Baju Limas dari Dana Desa tahun 2024
Pj Bupati Taufik bersama Bupati Terpilih Salim Fakhry Memberikan Bantuan Banjir di Desa Kuning I
Proyek Siluman Pemasangan Pipa Air Bersih beroperasi Di Agara Hingga Merusak Fasilitas Negara
Pemukulan terhadap Siswa, Pihak Pondok Pesantren di Agara Enggan Memberi Keterangan
Polisi Limpahkan Ke Jaksa Berkas Ayah Tiri Lecehkan 3 Orang Kakak Beradik Dibawah Umur, Keluarga Korban Minta Pelaku Dihukum Berat

Berita Terkait

Selasa, 10 Juni 2025 - 15:22 WIB

Polsek Blangkejeren Lakukan Pemeriksaan Langsung dan Peringatan kepada SPBU Guna Cegah Penyalahgunaan Bahan Bakar Minyak

Sabtu, 31 Mei 2025 - 10:25 WIB

Polres Gayo Lues: Pelaku Pemerkosaan Anak Dibekuk Setelah Korban Hamil 2,5 Bulan

Jumat, 23 Mei 2025 - 05:35 WIB

Polisi Tertipu Polisi Gadungan – Modus Mutasi Berujung Tipu-Tipu!

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:46 WIB

Polres Gayo Lues Gelar Konferensi Pers Pengungkapan Kasus Narkotika, Jenis Sabu, Ekstasi dan Ganja, 18 Tersangka Diamankan

Selasa, 6 Mei 2025 - 03:05 WIB

Kasus Mafia BBM Solar ilegal Merajalela Di Area Polsek Pronojiwo Serta Adanya Ancaman Pembunuhan Jurnalis

Selasa, 29 April 2025 - 01:06 WIB

Bikin Heboh, Diduga Gudang Timbun BBM subsidi hasil Pengangsu SPBU ke SPBU, Kini Jadi Sorotan

Rabu, 16 April 2025 - 22:33 WIB

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 April 2025 - 08:14 WIB

Pengedar Narkoba Sabu di Gayo Lues Diduga Kebal Hukum

Berita Terbaru