Donor Darah Serentak Peringati Hari Jadi Humas Polri ke-73 Tahun 2024 oleh Polres Gayo Lues

WARTA KRIMINAL

- Redaksi

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:12 WIB

5021 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri yang ke-73 tahun, Polres Gayo Lues menggelar kegiatan donor darah serentak di Aula Adhi Prandana Polres Gayo Lues. Acara tersebut menjadi salah satu bentuk kepedulian sosial dari jajaran Polres Gayo Lues untuk mendukung ketersediaan darah di wilayah Kabupaten Gayo Lues, yang selalu membutuhkan suplai darah bagi masyarakat yang membutuhkan, Selasa, 29 Oktober 2024.

Kegiatan ini diikuti oleh personel Polres Gayo Lues, jajaran TNI, organisasi masyarakat, serta masyarakat setempat yang turut berpartisipasi sebagai pendonor darah. Dengan menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gayo Lues, kegiatan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan stok darah bagi rumah sakit dan puskesmas di wilayah tersebut.

Kepala Markas PMI Gayo Lues, Mukiso, S.Pd., menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Polres Gayo Lues atas inisiatif kegiatan donor darah ini. “Kami sangat menghargai inisiatif dari Polres Gayo Lues dalam menyelenggarakan kegiatan donor darah ini. Ketersediaan darah di Kabupaten Gayo Lues sangat penting, dan melalui kegiatan seperti ini, kita dapat membantu sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan transfusi darah mendesak,” ujar Mukiso.

Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Kasidokes Polres Gayo Lues, BRIPKA Win Aripa, menerangkan bahwa kegiatan donor darah serentak ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan sosial yang diadakan untuk memperingati Hari Jadi Humas Polri. “Melalui kegiatan donor darah ini, kami berharap bisa memberikan kontribusi yang nyata bagi masyarakat, khususnya dalam menyediakan darah yang siap didistribusikan oleh PMI. Donor darah adalah salah satu bentuk kepedulian sosial yang sederhana namun memiliki dampak yang besar bagi yang membutuhkan,” jelas BRIPKA Win Aripa.

Kegiatan donor darah ini berhasil mengumpulkan 36 kantong darah Antara Lain Golongn Darah O : 19 Kantong, Golongan B+ : 3 Kantong, Golongan Darah B : 5 Kantong, Golongan Darah A : 6 Kantong, Golongan Darah A+ : 3 Kantong, Golongan Darah AB : 1 Kantong, dari para pendonor yang datang secara sukarela. Antusiasme peserta yang hadir mencerminkan semangat gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebutuhan darah bagi sesama.

Dengan kegiatan ini, Polres Gayo Lues berharap dapat terus berkontribusi dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan, serta menjadi contoh bagi masyarakat dalam hal berbagi dan peduli terhadap sesama. Peringatan Hari Jadi Humas Polri ke-73 ini diharapkan menjadi momen penting bagi semua pihak, baik Polri maupun masyarakat, untuk lebih meningkatkan kepedulian sosial dan semangat kemanusiaan.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Igin Bersih,DLH Minta Masyarakat Jagan Buang Sampah Sembarangan
Sikap Alergi Terhadap Wartawan, Oknum Kepala Desa Cane Baru Dinilai Langgar UU Pres
Polres Gayo Lues Gelar Konferensi Pers Pengungkapan Kasus Akhir Tahun 2024
Menlu ucapkan belasungkawa
Peroyek Normalisasi BPBD Gayo Lues Diduga Dikerjakan Asal-asalan,APH Diminta Usut
Masyarakat Desak APH Usut Tuntas Oknum Kepala Desa Bukut Tidak Netral di Pilkada Gayo Lues
Masyarakat di Bantaran Sungai Tripe Resah, Limbah PT. Getah PNI Cemari Sungai, Bikin Sengsara Warga
Sikap Alergi Terhadap Wartawan, Oknum Kepala Desa Lukup Baru DInilai Langgar UU Pers

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 19:52 WIB

Igin Bersih,DLH Minta Masyarakat Jagan Buang Sampah Sembarangan

Selasa, 31 Desember 2024 - 17:39 WIB

Polres Pringsewu Siagakan Ratusan Personel Gabungan Amankan Ibadah dan Perayaan Tahun Baru 2025

Selasa, 31 Desember 2024 - 16:42 WIB

Pemerintah Pusat Gelontorkan Dana Desa Sebesar Rp 284,9 M untuk Kabupaten Bekasi tahun 2025,

Selasa, 31 Desember 2024 - 15:00 WIB

Polres Gayo Lues Gelar Konferensi Pers Pengungkapan Kasus Akhir Tahun 2024

Selasa, 31 Desember 2024 - 13:58 WIB

GPA Desak Mendagri Dicopot Jabatan Safrizal Sebagai PJ Gubernur Aceh

Selasa, 31 Desember 2024 - 12:26 WIB

Minta PJ Bupati Agara Tindak prilaku APDESI Terkait Pengadaan Baju Limas dari Dana Desa tahun 2024

Senin, 30 Desember 2024 - 16:06 WIB

Menlu ucapkan belasungkawa

Kamis, 26 Desember 2024 - 22:30 WIB

Presiden Prabowo Perketat Aturan PDLN Pejabat, Ketum IWO: Dirut PLN Orang Pertama yang Harus Dicopot!

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Igin Bersih,DLH Minta Masyarakat Jagan Buang Sampah Sembarangan

Senin, 20 Jan 2025 - 19:52 WIB

DELI SERDANG

Korban Minta Firdaus Sitepu Divonis Seberat Beratnya

Rabu, 15 Jan 2025 - 12:41 WIB