PRINGSEWU, Warta Kriminal
Deretan karangan bunga dari berbagai unsur, baik dari pejabat pemerintah, para instansi, kerabat, sahaba dan lembaga. Karangan bunga mulai berdatangan ke lokasi acara resepsi pernikahan Rofi Etika Mufid, A.Md. P. putri kedua bapak Bukhori, S. Pd dan ibu Yuhelmita, S. Pd. dengan Juliansyah, S. Pd. Putra ketiga bapak Samsir dan ibu Salminah (Almh). Minggu (8/09/2024).
Resepsi pernikahan akan digelar di kediaman mempelai wanita di Gg. Rukun No. 649, RT. 03 LK. VI (Komplek UMPRI) Kel. Pringsewu Barat Kec. Pringsewu Kab. Pringsewu-Lampung. Karangan bunga berjejer rapi dipinggir jalan hingga depan pintu masuk acara.
Berbagai pejabat yang memberikan karangan bunga di antaranya seperti PJ. Bupati Pringsewu Bpk. Marindo Kurniawan, Ketua DPRD Pringsewu Herman, Kajari Pringsewu Bpk. Wisnu Bagus Wicaksono, Anggota DPRD Pringsewu Bpk. Suyadi, Ketua dan anggota Bawaslu Pringsewu, dan berbagai lembaga.
Dari pantauan media di lapangan, Ucapan selamat yang dirangkai disusun dalam karangan bunga dari berbagai pejabat, kepala instansi dan lembaga di hari yang bersejarah dan penuh makna bagi pasangan sang raja dan ratu sehari “JULIANSYAH & ROFI ETIKA MUFID”, dengan berbagai variasi dan warna karangan bunga.
“Happy Wadding Rofi Etika Mufid dengan Juliansyah,”ucapan karangan bunga
Dari informasi yang di himpun pihak keluarga, acara resepsi sebelumnya terlebih dahulu akan di langsung prosesi akad nikah ijab kabul pada pagi harinya yang akan di langsungkan di masjid, dan sebagai saksi dari pihak keluarga perempuan bpk. Drs. Masykur, M.M. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Pringsewu.
Acara Berbahagia resepsi pernikahan dan juga Ijab kabul dari Juliansyah, Sekretaris DPD IWO Indonesia Kabupaten Pringsewu dengan Rofi Etika Mufid, yang merupakan salah satu pegawai pemerintah daerah kabupaten Pringsewu di Dinas Koperasi dan Perdagangan, akan di hadiri oleh segenap jajaran pengurus dan anggota lembaga yang di nahkodai oleh Sirli Patih Jaya Kekhama.
“Insyaallah kita akan hadir dalam prosesi akad nikah dan resepsinya Juliansyah Sekretaris IWO Indonesia Pringsewu. Untuk Do’a nya yang terbaik dan selamat berhagia semoga sakinah mawadah dan warohmah,” ujar Sirli Patih pada media ini Minggu malam 8 September 2024.
Pewarta : R 1 KI